Berita

Penyerahan Piagam Penghargaan Juara I Lomba Teknologi Tepat Guna Tingkat Provinsi Jawa Tengah

PEMALANG – Rabu, (25/01/23) Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa menyerahkan Piagam Penghargaan Juara I Lomba Teknologi Tepat Guna Tingkat Provinsi Jawa Tengah kepada Tim Inventor Alat Transplanter Penanam Padi Otomatis. Penyerahan Piagam dilaksanakan di kantor Dinpermasdes sekira pukul 10.30 Wib.

Sebelumnya pada bulan Oktober 2022 kabupaten Pemalang mengikuti ajang lomba Teknologi Tepat Guna Tingkat Provinsi Jawa Tengah yang juga diikuti oleh kabupaten Purbalingga dan Blora. Dalam lomba tersebut kabupaten Pemalang dinyatakan menang sebagai juara I.

Mengenai alat Transplanter Penanam Padi Otomatis ini diciptakan oleh siswa-siswi SMK 2 Satya Praja Petarukan kabupaten Pemalang. Kegunaan alat tersebut adalah memudahkan dan mengefisiensi waktu penanaman padi agar lebih cepat karena dilakukan secara otomatis oleh mesin tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *